Sambut Pilkada, Polres OKU Timur Tingkatkan Kamtibmas Aman dan Nyaman

OKU Timur, Wartarepublika.com – Guna ciptakan Kondisi Kamtibmas yang aman dan nyaman menyambut pilkada 2020, Polres OKU Timur berhasil mengungkap dari beberapa kasus yang terjadi selama dua bulan terakhir.

Kapolres OKU Timur, AKBP Dalizon, SIK.,MH melalui Waka Polres OKU Timur, Kompol Erwin Syahputra Manik, SH.,SIK.,MH bersama Kabag Ops Kompol E. Simanjuntak, SH.,MSi, Kasat Reskrim AKP I Putu Suryawan,SH.,SIK, P.S Kasat Narkoba IPTU Randy D. Rendra S.Tr.K dan Kasubbag Humas AKP Hamdan Mahyudin mengatakan, Polres OKU Timur terus mengedepankan pencegahan guna ciptakan kamtibmas dalam menyambut pilkada 2020.

“Ungkap kasus ini untuk mengoptimalkan kinerja Polres OKU Timur dalam pelaksanaan kegiatan dan fungsi pendukung, baik bersifat rutin maupun bersifat khsusus untuk menciptakan kondisi Kamtibmas yang aman, nyaman dan sehat,” ujar Waka Polres OKU Timur, Kompol Erwin Syahputra Manik, SH.,SIK.,MH saat konferensi pers, Senin (19/10/2020) dihalaman Mapolres OKU Timur.

Dilanjutkan, Selama dua bulan terakhir mulai dari tanggal 19 Agustus sampai 19 Oktober 2020, Satreskrim dan Satnarkoba Polres OKU Timur berhasil mengungkap 27 kasus dan berhasil meringkus 38 tersangka.

“Dari 27 kasus tersebut Satreskrim berhasil ungkap 13 Kasus dengan 19 tersangka diantaranya 4 kasus Pencurian Dengan Kekerasan (Curas) dengan 4  (empat) tersangka. 3 (tiga) Kasus Pencurian dengan Pemberatan (Curat) dengan 5 (lima) tersangka. 1 (satu) kasus Senpi dengan 1 (satu) tersangka. 3 (tiga) kasus Penadahan dengan jumlah 7 (tujuh) tersangka. 1 (satu) kasus Karhutla dengan 1 (satu) tersangka. 1 (satu) kasus migas dengan 1 (satu) tersangka,” tuturnya.

Sedangkan, 14 kasus lainnya berhasil diungkap Satres Narkoba Polres OKU Timur dengan 19 tersangka diantaranya 17 laki laki dan 2 (dua) perempuan dengan jumlah barang bukti 59,70 gram dan 73 Extasy dan 32,51 gram.(Rilis Polres OKU Timur)