Bertambah 2 Positif Covid-19, Salah Satunya Perawat RSUD OKU Timur

OKU Timur, Wartarepublika.com – Terkonfirmasi pasien Covid-19 di Kabupaten OKU Timur bertambah 2 kasus total sekarang berjumlah 11 orang.

Berdasarkan informasi dari Juru bicara Satgas Gugus tugas Covid-19 OKU Timur, Ya’kub, S.KM, mengatakan penambahan tersebut berdasarkankan pemeriksaan RT-PCR yang di keluarkan oleh Balai Besar Laboratorium Kesehatan.

“Terkonfirmasi 10 Ny WNA, Umur 34 tahun Jenis kelamin perempuan yang bersangkutan adalah perawat yang merawat 02, 03 dan 04, Kasus 10 ini sudah di lakukan penjemputan oleh pihak RSUD Gumawang dan sudah dilakukan isolasi di Rumah Sakit tersebut,”ujar Ya’kub, Selasa (09/06/2020) melalui pesan whatsapp.

Sementara, terkonfirmasi 11 Ny SM (60) jenis kelamin perempuan, kontak dengan 09. Kasus 11 ini telah dilakukan isolasi di rumah dengan jaminan kepala desa setempat agar yg bersangkutan benar dilakukan isolasi. “Kasus 11 merupakan ibu kandung 08,”kata Ya’kub.

Ya’kub juga menambahkan hari ini masing masing Puskesmas yang bertanggung jawab terhadap terkonfirmasi 10 dan 11, telah melakukan tracking contact dan melakukan ravid test yang selanjutnya melakukan observasi/karantina rumah, dengan demikian positif covid-19 di kabupaten OKU Timur berjumlah 11 orang kasus.

“Tetap jangan panik dan waspada disiplin melaksanakan anjuran pemerintah seperti, jangan bersentuhan, jaga jarak, jangan berkerumun, pakai masker,  cuci tangan pakai sabun dan tetap di rumah saja kalau tidak ada kepentingan,” imbuhnya. (WK)

Tinggalkan Balasan